Pulau Lombok menyimpan beragam keindahan obyek wisata. Tidak cukup hanya dengan tiga pulau kecil - Gili Air, Gili Meno, dan Gili Trawangan. Anda juga harus singgah ke Pantai Sira yang menyimpan berjuta keajaiban dan keindahan. Pantai ini terletak di Kecamatan Tanjung, Lombok Utara.
Pantai Sira merupakan lokasi wisata alam yang tepat untuk Anda yang mendambakan wisata alam yang masih murni. Pantai ini masih cukup terbilang alami dengan keindahan lautnya yang berwarna biru laut jernih.
Sepanjang mata memandang, warna biru membentang luas seakan mengajak Anda untuk menenangkan pikiran dan hati dari segala kepenatan. Sementara itu butiran pasir yang putih berkilauan diterpa sinar matahari akan memanjakan kaki Anda sepanjang jalan menyusuri pantai.
Sepanjang mata memandang, warna biru membentang luas seakan mengajak Anda untuk menenangkan pikiran dan hati dari segala kepenatan. Sementara itu butiran pasir yang putih berkilauan diterpa sinar matahari akan memanjakan kaki Anda sepanjang jalan menyusuri pantai.
Tidak hanya keindahan alam, kebudayaan setempat pun akan menghibur Anda. Bersosialisasi dengan penduduk asli akan menjadi pengalaman tak terlupakan. Di sini Anda bisa ikut menyaksikan upacara tradisional 'larung sesajen' dan berbagai pesta laut penduduk Lombok. Kebahagian Anda dipantai ini akan terasa lengkap ketika hari menjelang senja. Pantai ini sangat tepat untuk menyaksikan terbenamnya matahari dengan lanskap Gunung Agung yang tampak jelas dari Pantai Sira.
Pantai Sira dapat ditempuh dari kota Mataram yang berjarak sekitar 30 kilometer. Untuk mencapai pantai ini Anda harus melewati daerah Pusuk yang berarti puncak bukit. Selama perjalanan melewati rute ini Anda akan merasakan hawa sejuk, bahkan dingin. Tak hanya itu, pemandangan alam yang eksotis juga akan menemani perjalanan Anda.
sumber:http://travel.ghiboo.com/pemandangan-alan-nan-eksotis-di-pantai-sira
sumber:http://travel.ghiboo.com/pemandangan-alan-nan-eksotis-di-pantai-sira
0 comments:
Post a Comment